LAPORAN OUTING CLASS


OUTING CLASS

"GOES TO JAWA TIMUR"







DISUSUN OLEH:
Hafiizh Anumdhito Krisnamur/09/VIII B






SMP NEGERI 1 WONOSARI
TAHUN PELAJARAN 2023/2024




MOTTO

  1. Mencari ilmu dengan ikhlas dan sungguh-sungguh.
  2. Kemauan dan keingintahuan adalah salah satu tujuan.
  3. Kegagalan adalah awal dari keberhasilan.
  4. Sahabat adalah patner yang selalu setia mendukung untuk selalu memotivasi.
  5. Keberhasilan bukan datang sendirinya, melainkan kita harus mencari dan berusaha untuk mencapainnya.
  6. Cita-cita dan harapan untuk menuju kesuksesan.
  7. Tidak ada kata “GAGAL” selagi kita masih ingin berusaha tanpa ada rasa putus asa.
  8. Kesopanan dan kedisiplinan adalah kunci yang baik bagi kebaikan produktifitas kerja.
  9. Jadilah orang bijak yang mengambil keputusan yang baik.
  10. Jadikanlah ilmu yang berguna bagi diri sendiri dan orang lain.


KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah melimpahkan rahmat serta hidayahnya kepada kita semua sehingga kami dapat menyelesaikan laporan Perjalanan Karya Wisata Ke Malang Jawa Timur ini dan mudah – mudahan laporan Perjalanan ini dapat bermanfaat bagi kita semua.

Laporan Perjalanan Karya Wisata Ke Malang Jawa Timur  Wisata ini menyajikan berbagaikan penjelasan tentang objek yang telah kami kunjungi yaitu Argowisata Petik Apel, Taman Bunga Selecta, Museum Tubuh/Thr Bagong Adventure dan  Jatim Park 1. Agar pembaca dapat lebih jelas mengenai keterangan objek – objek tersebut.

Mengingat keterbatasan kemampuan kami, maka sekiranya dapat dimaklumi apabila nantinya di dalam laporan ini banyak terdapat kesalahan. Kami menyadari akan hal tersebut, karena itu kami mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun. Demikian yang dapat kami sampaikan, apabila banyak kesalahan dalam penulisan ini mohon dimaafkan.




Wonosari, 19 Januari 2024













TEMPAT YANG DI KUNJUNGI:

1. Flora Wisata De La Ponte
2. Eco Green Park
3. Jatim Park 1
4. Museum Angkut
5. Batu Night Spectacular



Flora Wisata De La Fonte




Flora Wisata San Terra merupakan destinasi wisata kekinian dan instagramable yang terletak di Kota Wisata Pujon Malang, Jawa Timur. Dengan ketinggian 1200mdpl, sehingga dapat dirasakan hawa sejuknya ditambah dengan view khas pegunungan.

Flora Wisata San Terra didirikan pada tahun 2019. Flora Wisata San Terra dibangun dengan konsep taman bunga, spot foto instagramable, wahana permainan dan kuliner ala garden. Wisata ini sangat cocok untuk segala usia dari anak, remaja, dewasa, maupun lansia. Terdapat ratusan jenis tanaman bunga hias, juga melayani penjualan tanaman bunga hias dalam pot.

Wisata yang berdiri diatas tanah dengan luas 5 hektar ini mulai dibuka pukul 08.00-17.00 WIB. Harga Tiket Masuk (HTM) sangat terjangkau yaitu Weekday 25.000 dan Weekend/Libur Nasional 30.000 per orang. Dengan biaya tiket yang terjangkau sudah dapat menikmati semua spot foto tanpa berbayar lagi, kecuali untuk wahana permainan akan dikenai tiket bermain. Flora Wisata San Terra juga terdapat Gedung serbaguna yang dapat digunakan untuk acara gathering, rapat, wedding, dan prewedding.


Eco Green Park


Eco Green Park merupakan destinasi wisata buatan yang berada di Jl. Raya Oro-Oro Ombo No.9A, Sisir, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur. destinasi wisata ini menawarkan banyak spot menarik yang wajib kamu kunjungi ketika sedang berwisata ke Kota Batu. 


Destinasi wisata ini bukan hanya menawarkan spot foto yang menarik saja, akan tetapi juga dijadikan sebagai destinasi wisata edukasi. Eco Green Park memiliki konsep mencintai alam dengan tidak menumpuk sampah atau mengubah sampah menjadi barang yang lebih bermanfaat. 



Jatim Park 1




Kota Batu merupakan salah satu kota favorit bagi para wisatawan. Selain udara yang sejuk, destinasi wisata di sana juga sangat beragam. Salah satunya adalah Jatim Park, tempat rekreasi yang kerap dikunjungi banyak orang dari dalam maupun luar kota.

Jatim Park terbagi menjadi tiga bagian, yakni Jatim Park 1, Jatim Park 2, dan Jatim Park 3. Masing-masing punya wahana yang berbeda. Bagi Anda yang masih bingung tentang perbedaan Jatim Park 1, 2, dan 3, simak penjelasan lengkap beserta harga tiketnya di bawah ini.

Jatim Park 1 merupakan tempat rekreasi yang dibangun pertama kali oleh Jatim Park. Tempat wisata ini memiliki konsep taman bermain yang dipadukan dengan taman edukasi.


Jatim Park 1 menyediakan banyak wahana seru untuk anak-anak hingga orang dewasa. Anak-anak bisa mencoba wahana Mini Train, Happy Boat, Convoy Car, Ulat Coaster, dan Froggy. Sementara untuk orang dewasa, terdapat berbagai wahana yang menguji adrenalin. Seperti Pendulum, Gold Mining Coaster, Flying Tornado, Enterprise Ride, dan Gyroscope.



Museum Angkut


Museum Angkut merupakan museum transportasi dan tempat wisata modern yang terletak di Kota Batu, Jawa timur, sekitar 20 km dari Kota Malang Museum ini terletak di kawasan seluas 3,8 hektar di lereng Gunung panderman dan memiliki lebih dari 300 koleksi jenis angkutan tradisional hingga modern. Museum ini terbagi dalam beberapa zona yang didekorasi dengan setting landscape model bangunan dari benua Asia, Eropa hingga Amerika. Di Zona Sunda Kelapa dan Batavia yang merupakan Replika Pelabuhan Sunda Kelapa, dihiasi oleh beberapa alat transportasi kuno seperti becak dan miniatur kapal. Zona Eropa juga di setting seakan-akan berada di jalanan kota-kota di Prancis dengan mobil-mobil kuno Eropa.

Pecinta mobil klasik, pecinta sejarah, dan penggemar film Hollywood kini menemukan rumah di Museum Angkut. Dengan luas hampir mencapai empat hektar, inilah museum transportasi pertama di Asia tenggara. Tidak hanya menikmati sejarah setiap mobil, dari angkutan pertama Presiden RI hingga Istana Buckingham Inggris, Museum Angkut menyakin interior yang apik untuk fotografi.

Selain mobil-mobil kuno, salah satu koleksi terbarunya adalah Mobil listrik Tucuxi milik mantan menteri Dahlan Iskan yang sebelumnya pernah mengalami kecelakaan di sebuah lereng gunung di Magetan saat baru diujicobakan. Di museum ini juga terdapat wahana Flight Simulator yang terletak di lantai 3 gedung museum.

Museum Angkut dikelola oleh Jawa Timur Park Group yang sebelumnya juga membangun Batu Secret Zoo, Batu Night Spectacular (BNS), Eco Green Park dan Museum satwa Museum ini didirikan pada 9 Maret 2014.


 Batu Night Spectacular

Batu Night Spectacular adalah sebuah wahana wisata terbaru dari Kota Batu. Malam hari anda bisa menikmati suguhan wisata paling spektakuler di Jawa Timur di Batu Night Spectacular (BNS). Obyek wisata yang berlokasi di Desa Oro-oro Ombo ini menyajikan aneka wahana yang bisa dinikmati seluruh anggota keluarga anda. Ada puluhan wahana yang tidak akan bisa Anda lupakan setelah menikmatinya seperti galeri hantu, slalom tes, sepeda udara tertinggi, lampion garden, dan trampoline. Di obyek wisata ini anda juga bisa menguji adrenalin dengan mencoba beberapa wahana seperti drag race, mouse coaster, dan beberapa permainan lain.

Banyak juga wahana yang khusus disediakan untuk anak-anak seperti kids zone yang terdiri dari 25 macam. Selain berbagai wahana menarik, keunikan BNS juga didukung letaknya yang sangat strategis di dataran tinggi. Dari obyek wisata mala mini anda bisa menikmati pemandangan alam Kota Malang dan sekitarnya dengan lebih sempurna. Gemerlap lampu di kawasan Malang Raya malam hari akan mengiringi suasana kongkow anda di beberapa kafe yang tersedia disana. Batu Night Spectacular ( BNS ) juga menyiapkan beberapa wahana yang unik yang rugi kalau dilewatkan seperti lampion garden, galeri hantu, cinema empat dimensi, sirkuit go kart terpanjang, layar sepanjang 50 meter di area food court, dan air mancur menari.

Comments

Popular posts from this blog

GEMPA BUMI

GUNUNG BERAPI